Virtual.net Kembangkan Internet Murah di Kelurahan Lappa

Badiana

Warga Kelurahan Lappa, Sinjai

Melaporkan dari Kabupaten Sinjai

Masyarakat Kelurahan Lappa, Kabupaten Sinjai pada umumnya bekerja sebagai nelayan.  Ketika menjelang sore maka mereka siap-siap untuk mencari ikan.  Dan waktu pagi dan siang mereka cuma beristrahat di rumah tidak ada aktifitas padahal banyak  dari mereka kaum muda yang putus sekolah akibat tidak mempunyai dana untuk melanjutkan sekolah. 

Melihat kondisi tersebut, Abang Jadoel yang merupakan masyarakat Lappa yang  bertempat tinggal di Jl Barukang 1 No. 1 Sinjai, berinsiatif  mendirikan virtual.net. Awalnya dia membuka warnet di tempat tinggalnya bertujuan untuk memberikan pengenalan tentang internet kepada masyarakat Llappa. Namun seiring perjalanan waktu sekelompok  pemuda datang belajar komputer disini, dimana, sebelumnya mereka tidak mengetahui cara mengoperasikan komputer. 

Setelah kebanyakan pemuda memiliki komputer  maka Abang Jadoel berinisiatif mendirikan hotspot. Virtual.net hotspot  yang memiliki visi dan misi  turut serta dalam pengembangan internet murah dalam masyarakat serta membangun komunitas yang sadar akan kehadiran teknologi internet kini berkembang pesat dan bisa menjadi solusi bagai pemuda setempat dalam mengakses informasi teknologi.  Virtual net hadir dengan slogan kami temukan yang anda cari. Ngga pakai ribet, ngga pakai lama dan ngga pakai mahal.

24 Jul, 2013


-
Source: http://makassar.tribunnews.com/2013/07/24/virtualnet-kembangkan-internet-murah-di-kelurahan-lappa
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

0 komentar: