None Bahasa Gender di Radio

MAKASSAR, TRIBUN -TIMUR.COM-- Bakal calon walikota Makassar usungan PAN-PPP Irman Yasin Limpo alias None kembali menggelar talk show radio di Makassar. 8 radio swasta me-relay (menyiarkan langsung) talk show None bertajuk "Jika Saya None, Pemberdayaan Perempuan Seperti Apa", Senin (22/7) di 103,5 SP FM.

Irman menyebutkan bahwa untuk memberdayakan perempuan, pemerintah harus memiliki komitmen untuk meningkatkan pemberdayaan perempuan itu, termasuk ada keadilan dalam pendistribusian peran dalam berbagai sektor.

"Pendistribusian peran secara adil ini tentu mengedepankan profesionalisme, kapabilitas dan kemampuannya," kata None melalui rilisnya yang dikirim ke Tribun, Senin (22/7/2013).

Semua ini bisa dilakukan pemerintah sepanjang mind set pemerintah bukan lagi berorientasi pada kekuasaan, tapi lebih pada orientasi pelayanan.

Tak bisa dipungkiri, di Makassar pemilih perempuan lebih banyak dibanding pemilih laki-laki. Oleh karena itu, None tentu memberi ruang khusus bagi pemberdayaan perempuan di Kota Makassar.

"Makanya yang perlu diperbaiki adalah perubahan atau reorientasi pemerintahnya. Biar pemerintah memiliki program untuk perempuan, tapi implementasinya hanya akan menjadi isapan jempol jika orientasi pemerintah tak diubah," kata None. (*)

22 Jul, 2013


-
Source: http://makassar.tribunnews.com/2013/07/22/none-bahasa-gender-di-radio
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

0 komentar: