3 Kabupaten Terendam Banjir di Luwu Raya

MASAMBA, TRIBUN-TIMUR.COM  - Sebanyak dua desa di Kabupaten Luwu Utara terendam banjir. Kepala BPBD Luwu Utara, A Eviana, mengatakan sebanyak dua desa di Lutra yang terendam banjir yaitu desa Limbong Wara dan desa Takkalala.

"Hingga saat ini BPBD Luwu sementara melakukan pendataan berapa banyak rumah yang terendam banjir," ujar Kepala BPBD Luwu Utara, A Eviana, Kamis (27/7).

Sementara salah seorang warga Luwu, Ilyas, mengatakan, ada empat kecamatan terendam banjir di Luwu yaitu Larompong, Suli, Belopa Utara, dan Kamanre.

Banjir yang merendam empat kecamatan di kabupaten Luwu terjadi sekitar pukul 20.00 Wita, hingga pagi hari. Ketinggian air paling tinggi terdapat di Kecamatan Larompong sekitar 1,5 meter.

Selain Kabupaten Luwu Utara dan Kabupaten Luwu, Kabupaten Luwu Timur, juga ikut terendam banjir. (*)

25 Jul, 2013


-
Source: http://makassar.tribunnews.com/2013/07/25/3-kabupaten-terendam-banjir-di-luwu-raya
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

0 komentar: